Selain menggelar book fair, selama 5 hari penyelenggaraan acara, juga diselingi beragam macam acara yang seru-seru. Aku sendiri, sejak awal, sudah ingin datang saat ada acara Talk Show Manufacturing Hope bersama Dahlan Iskan yang dijadwalkan pada hari Jumat, 2 November 2012. Agak-agak lupa sebenarnya, untung si Bima, teman sesama blogger di Wongkito.net menampilkan event itu di PP Blackberry-nya. Jadinya, bisa ingat ketika hari H.
Jumat pagi, masih menyempatkan diri ke STISIPOL Candradimuka untuk memeriksa tugas-tugas MID mahasiswa dan memasukkan nilai. Siangnya pulang, karena ada janji ketemu dengan Kak Ali untuk urusan undangan Dewi-Aslam. Jam 3, baru aku berangkat ke PSCC. Sengaja 1 jam lebih awal dari jadwal. Eeeh, untung datang lebih awal, karena ternyata pelaksanaannya dimajukan 1 jam pula dari jadwal.
(Hari pertama ke PSCC) |
Lalu, saat ditanya apa rahasia untuk menjadi pemimpin yang sukses? Dia bilang, “Mumpung masih muda, bangunlah karakter yang baik dan terus berkembang ke arah positif. Ketika nanti sudah waktunya, kamu tinggal memetik hasilnya.” So inspirative yaaaa?
Hari Jumat itu, aku dateng bersama Ketik aka Widya. Hehehe... Ketik itu panggilan sayang di rumah. Nah, berdua kita keliling-keliling stand usai acara talk show selesai, plus acara bagi-bagi buku Manufacturing Hope-nya Dahlan Iskan gratis dari Alex Noerdin untuk seluruh pengunjung yang dateng hari itu. Bukunya baguuuuus lho... Tentang harapan tentang dunia yang sulit, tentang mimpi bahwa semua yang tidak mungkin itu bisa menjadi mungkin jika kita percaya dan terus berusaha mewujudkannya.
(Fafa Sayank) |
Daaaan benaaaar, tiba di luar, Fafa langsung lari-lari ke sana kemari kayak burung lepas. Gak mau diem. Hehehe... My lovely angel yang kini sedang bobok itu memang sangat menggemaskan. Namun, untung sempet mau diem sejenak saat aku ajakin untuk berburu buku murah! Sip-sip, aku puas banget. Hari ini bisa dapet 10 buku menarik, setelah kemaren juga sudah beli 2 buku. Kebanyakan sih resep masakan, tapi ada juga buku psikologi, tehnik membuat video, humor, dan buku dongeng anak untuk Fafa.
(Hari kedua ke PSCC) |
Well, setelah sempat gak bisa pulang karena hujan. Akhirnya menelfon Juju dan Ketik untuk menjemput Fafa ke PSCC yang dulunya Sport Hall Sriwijaya ini. Aku sendiri, tetap pulang dengan motor Mio kesayanganku. Sekarang, aku mau membaca all buku yang sudah aku beli tadi. Masuk ke dunia buku itu benar-benar seolah masuk ke pengembaraan pikiran yang penuh imajinatif. I like it! Kamu???
waaa, dari tanggal 31 Okt ya..
BalasHapusbaru mau kesana hari minggu nih :)
Nike: iyo, dari tanggal 31 Okt, Ke.. banyak eventnyo... seru!! :D
BalasHapusYuk yang suka Taruhan Online Bisa Kunjungi kita di BandarVIP.com
BalasHapus